Kamis, 07 November 2013

Gambar Mobil Shell V-Power

Performa mobil Ferrari saat di lintasan balap saat ini dapat dirasakan di dalam ruang bakar mesin kendaraan kita dengan hadirnya bahan bakar Shell V-Power.
Terinspirasi dari Technical Partnership yang dijalin oleh Shell dengan Ferrari, baru-baru ini Shell meluncurkan Shell V-Power Gasoline, yaitu bahan bakar dengan teknologi tinggi yang telah teruji di lintasan balap Formula One sebelum masuk di jalan raya Indonesia. Bahan bakar ini juga mengandung  99% bahan yang sama dengan Shell V-Power yang digunakan untuk balapan oleh Ferrari di FIA Formula One World Championship 2013.
Friction  Modification Technology (FMT) yang ada dalam Shell V-Power Gasoline akan membantu membersihkanmesin kendaraan kita dengan mengurangi gesekan di area mesin dengan cara memberikan lapisan pelindung (protective film) antara piston dan dinding silinder yang berfungsi sebagai pelumas pada permukaan-permukaan logam, sehingga daya gesek yang muncul akan berkurang dan mesin dapat bekerja dengan lebih bebas, dengan tenaga yang disalurkan ke dalam putaran roda mobil kita akans emakin besar.  Selain itu, Shell V-Power Gasoline juga memiliki  formula yang unik yaitu formula Double Action, yang dapat mencegah penyumbatan dan mengurangi sisa-sisa endapan sehingga kinerja dan respon mesin menjadi maksimal.
“Kami terus-menerus mencari carau ntuk memenuhi kebutuhan konsumen kami yang terus berubah, dan kami dengan senang hati menghadirkan Shell V-Power Gasoline di  Indonesia. Shell Passionate Experts kami  menghadirkan ide dengan formula unik untuk meningkatkan tenaga mesin dan melindungi mesin Anda secara aktif, apapun kendaraan Anda; jadi kami sangat menantikan respon dari pengendara di Indonesia terhadap bahan bakar baru kami”, ucap Sammy de Guzman, General Manager Retail Shell Indonesia.
Kerjasama Shell dengan Ferrari, tidakhanya di arena Formula 1 sebagai pemasok bahan bakar dan pelumas, juga meluas ke produk koleksi mobil model. Hal tersebut diperlihatkan dengan meluncurkan koleksi mobil model Ferrari (digunakan sebagai promosi) yang dibuat oleh LEGO Group asal Denmark. Dijelaskan, mobil model terbaru ini, dilengkapi dengan  motor listrik tarik terkecil yang pernah dibuat oleh LEGO.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar